Postingan

Menampilkan postingan dari 2016

Pantai-pantai Indah Di Bali

Gambar
Destinasi Wisata Pantai Di Pulau Dewata Bali — Pantai yang ada di Indonesia pada umumnya, dan secara khusus pantai-pantai yang ada di Bali. Sudah lama Pulau Bali terkenal dengan destinasi wisata pantainya yang indah, dan juga kebudayaannya yang membuat para wisatawan baik dalam serta luar negeri menjadikan Bali sebagai destinasi wisata favorit mereka bila berkunjung ke Indonesia. Pantai Jimbaran, salah satu Pantai yang menjadi destinasi wisata favorite di Pulau Dewata Bali. Berikut ini informasi mengenai nama-nama pantai yang terdapat di Wilayah Bali yang layak untuk masuk ke Bucket List kalian dalam menentukan pilihan saat liburan bersama orang-orang terdekat kalian, diantaranya adalah sebagai berikut : Pantai Pandawa berlokasi di Desa Kutuh, Kabupaten Badung dan lebih terkenal dikalangan wisatawan mancanegara khususnya Australia dengan nama secret beach. Setiap wisatawan yang mengunjungi pantai di desa Kutuh ini, akan terkesima dengan pemandangan pantai. Kalian akan mendap

Manfaat Kacang Buncis

Gambar
Sumber Pangan   — Kandungan Yang Terdapat Pada Kacang Buncis.  Kacang buncis memiliki nama ilmiah Phaseolus vulgaris L. Kacang buncis merupakan sejenis polong - polongan yang dapat dimakan. Biji, buah, dan sayurnya dapat dimanfaatkan sebagai sayuran. Kacang Buncis Kacang buncis merupakan jenis makanan yang kaya akan kandungan protein.  Kacang buncis diambil dari bahasa belanda, yaitu boontjes. Kacang buncis diyakini berasal dari amerika tengah dan amerika selatan. Kacang buncis merupakan salah satu jenis sayuran yang sering ditambahkan dalam berbagai jenis masakan di Indonesia. Indonesia sendiri juga merupakan salah satu negara yang memproduksi kacang buncis terbesar di dunia  bersama dengan China, Argentina, Perancis, Italia, Spanyol, Amerika Serikat, dan Belanda. Kacang buncis merupakan sayuran yang termasuk dalam keluarga Leguminosae . Kacang buncis cocok dibudidayakan dan akan tumbuh dengan baik didataran tinggi maupun didaratan medium. Tanaman kacang buncis sendi

Manfaat Gizi

Gambar
Sumber Zat Gizi — Fungsi Gizi Sebagai Sumber Energi.  Zat gizi dibutuhkan oleh tubuh untuk membangun dan memelihara organ tubuh manusia. Sejak tahun 1955 di Indonesia dikenalkan konsep pola makan " Empat Sehat Lima Sempurna " agar masyarakat memahami pola makan yang benar. Akan tetapi, menurut guru besar Institut Pertanian Bogor (IPB) Prof. Soekirman menurut perkembangannya ternyata konsep tersebut sudah tidak tepat lagi. Karena sejak tahun 1990 an muncul masalah tentang gizi di masyarakat, diantaranya masalah kegemukan atau obesitas. Sumber Gizi Konsep lama menekankan pentingnya empat golongan makanan utama sumber kalori untuk tenaga, protein untuk pembangun, sayur dan buah untuk vitamin, mineral untuk pemeliharaan. Seiring dengan berkembangnya ilmu gizi hal tersebut sudah tidak sesuai dengan kondisi sebenarnya, dikarenakan saat ini  kebutuhan gizi setiap orang berbeda-beda bergantung beberapa faktor. Karena itulah dikembangkan konsep atau gizi seimbang. Menurut

Manfaat Kacang Hijau

Gambar
Sumber Pangan — Kandungan Pangan Yang Terdapat Pada Kacang Hijau.  Kacang hijau memiliki nama latin vigna radiata dan termasuk dalam family Fabaceae. Kacang hijau masih bersaudara dengan kacang panjang, kacang polong, dan kacang kedelai. Di Indonesia biasa kacang hijau diolah menjadi bubur. Dari itu dikenal dengan bubur kacang hijau, yang isinya campuran dengan santan, gula, dan beras ketan hitam. Kacang Hijau Kacang hijau memiliki kandungan nutrisi yang luar biasa.  Bahkan dikenal dengan makananya para tentara agar kebutuhan nutrisinya terpenuhi, fisiknya kuat dan otaknya cerdas. Berikut ini merupakan kandungan nutrisi dan manfaat kacang hijau bagi kesehatan : Kandungan Nutrisi Kacang Hijau Sebagai salah satu sumber makanan yang baik untuk kesehatan, kacang hijau mengandung berbagai nutrisi yang penting bagi tubuh. Kaya Vitamin Kacang hijau mengandung asam folat sebesar 159μg /100 gr dan vitamin B1 sebesar 0,2 mg / 100gr. Tidak hanya itu, kacang hijau juga dilen

Manfaat Kacang Panjang

Gambar
Sumber Pangan — Kandungan Yang Terdapat Dari Sumber Pangan Kacang Panjang.  Kacang panjang merupakan sayuran yang sangat sering kita temukan dalam masakan sehari-hari. Baik itu masakan rumah ataupun masakan restoran, ada yang memasaknya dengan cara ditumis, dan ada pula yang menjadikannya lalapan mentah. Tanaman Kacang Panjang Kacang panjang mengandung gizi dan nutrisi, serta kacang panjang juga memiliki kandungan vitamin dan mineral yang sangat tinggi dan baik untuk kesehatan. Kacang Panjang Mengandung Berbagai Nutrisi Bagi Kesehatan, diantaranya : Sumber Protein Dengan kandungan protein sebesar 8,3 gram dalam setiap 100 gram pengolahan dari kacang panjang rebus, maka kacang panjang menjadi salah satu sumber dari protein yang baik untuk memenuhi ke butuhan protein tubuh kita setiap harinya. Vitamin B Kompleks Dalam Setiap 100 gram Kacang Panjang Rebus Mengandung : 146 mcg folat (37% kebutuhan) 0,2 mg thiamin (14% kebutuhan) 0,1 mg vitamin B6 (5% kebutuhan)

Manfaat Kacang Tanah

Gambar
Sumber Pangan — Kandungan Yang Terdapat Pada Kacang Tanah.  Kacang tanah merupakan komoditas pertanian yang sangat populer. Rasanya yang gurih dan lezat membuatnya banyak digunakan dengan berbagai jenis makanan. Kacang tanah umumnya di identitaskan sebagai makanan khas sate, bumbu pecel, pepes, dan masih banyak lagi lainnya. Juga banyak digunakan untuk melengkapi pembuatan kue, juga sebagai selai kacang tanah, kue kering kacang, kacang telor, dan sebagainya. Kacang Tanah Untuk Kandungan Nutrisi Serta Manfaatnya Bagi Kesehatan, berikut ini info tentang gizi dan nutrisi yang terdapat pada kacang tanah : Kandungan Gizi Yang Terdapat Pada Kacang Tanah. Selain rasanya yang enak, kacang tanah juga dipenuhi zat dan nutrisi yang diperlukan untuk menunjang kesehatan agar lebih baik. Secara umum semua jenis kacang-kacangan konsumsi semuanya memiliki kandungan nutrisi yang penting ; Diantaranya serat, protein, karbohidrat, lemak (termasuk lemak jenuh, lemak tak jenuh ganda, lemak tak

Manfaat Dan Kandungan Beras Merah

Gambar
Sumber Pangan — Kandungan Yang Terdapat Pada Beras Merah.  Popularitas beras merah memang kalah jauh dibandingkan dengan beras putih, dari segi rasa beras putih lebih enak dan rasanya sedikit manis. Akan tetapi bila dilihat dari kandungan nutrisinya beras merah lebih memiliki kandungan gizi yang lebih tinggi. Kandungan Pada Beras Merah Meskipun sama-sama beras, akan tetapi secara genetik beras merah dan beras putih berbeda. Warna merah pada beras merah berasal dari warna alami antosianin yang memiliki sifat antioksidan, antikanker, antihipertensi, dan antihiperglikemik. Beras merah umumnya merupakan beras tumbuk yang dipecahkan bagian sekamnya saja. Proses ini hanya sedikit merusak kandungan gizi beras. Sedangkan beras putih umumnya merupakan beras giling atau poles yang bersih dari kulit ari dan lembaga. Kandungan Nutrisi Beras Merah Dalam satu cangkir nasi beras merah tumbuk mengandung 216,45 kalori, 88% kecukupan harian ( Daily Value ) mineral mangan, 27% selenium, 21%

Manfaat Kacang Kedelai

Gambar
Sumber Pangan   — Kandungan Yang Terdapat Pada Kacang  Kedelai.  Kacang Kedelai memiliki nama latin Glycin max dan termasuk dalam keluarga Leguminosae atau kacang - kacangan. Selain dijadikan cemilan kacang kedelai juga biasa di olah menjadi bahan makanan lain seperti tempe, tahu, susu kedelai, tauco, toge, kembang tahu, oncom, kecap dan sebagainya. Kacang Kedelai Selain enak, kacang kedelai juga kaya akan gizi, dengan mengandung sumber serat yang baik bagi tubuh, selain itu  kacang kedelai juga mengandung protein nabati dan lesitin juga vitamin A, B kompleks dan E, serta kalsium, fosfor, magnesium, dan zat besi. Kandungan Gizi dalam 100 gram Kacang Kedelai : Energi 286 kal Protein 30,2 g Lemak 15, 6 g Karbohidrat 30,1 g Serat 4,9 g Kalsium 196 mg Fosfor (506) mg Zat Besi 6,9 mg Vitamin A 95 IU Vitamin B1 0.93 mg Vitamin C-Air 20 g Manfaat Kacang Kedelai Berkat kandungan gizinya yang banyak kacang kedelai sangat bermanfaat bagi kesehatan.  Berikut ini beb

Manfaat Kandungan Gandum

Gambar
Sumber Pangan — Kandungan Yang Terdapat Pada Gandum.  Gandum adalah kelompok tanaman serealia dari padi-padian yang kaya akan karbohidrat sebagai sumber pangan pengganti beras. Gandum banyak digunakan sebagai bahan pembuat tepung terigu. Pada umumnya biji gandum atau disebut kernel berbentuk opal dengan panjang 6 sampai 8 mm dan berdiameter 2 sampai 3 mm. Manfaat Pada Gandum Seperti jenis serealia lainnya, gandum memiliki tekstur keras. Biji gandum terdiri dari tiga bagian yaitu : Bagian kulit atau disebut juga bran. Bagian endosperma. dan Bagian lembaga atau disebut juga germ. Lembaga gandum merupakan embrio dalam tanaman gandum persentasenya mencapai 2,5 sampai dengan 3% dari biji gandum utuh. Warnanya coklat keemasan dan berbentuk serpihan. Akan tetapi pada saat produksi tepung terigu intisari gandum dihilangkan pada saat proses pemurnian biji gandum. Hal tersebut dikarenakan kandungan minyak nabati yang tinggi pada intisari gandum sehingga pembuangannya akan mence

Manfaat Pada Talas Dan Kentang

Gambar
Sumber Pangan — Kandungan Serta Manfaat Yang Terdapat Pada Talas Dan Kentang.  Biasanya masyarakat mengkonsumsi talas hanya sebagai bahan makanan cemilan. Akan tetapi dibeberapa daerah di Indonesia, dan disejumlah daerah tropis, umbi talas ini dijadikan sumber bahan makanan pokok. Karena umbi talas sebagai sumber karbohidrat pengganti beras yang dimanfaatkan untuk berbagai keperluan. Kandungan Talas Dan Kentang Kandungan gizi talas per 100 gram adalah sebagai berikut : Kalori 120,0 kal Protein 1,50 g Lemak 0,30 g Karbohidrat 28,20 g Ca 31,0 mg Fosfor 67,0 mg Fe 70,0 mg Fit B1 0,05 mg Fit C 2,0 mg Salah satu daerah yang makanan pokoknya adalah umbi talas yaitu kabupaten sorong, papua. Talas. Tanaman Talas merupakan salah satu tumbuhan yang 90% bagiannya dapat dimanfaatkan. Bagian tanaman talas yang dapat dimakan yaitu umbi, tunas muda dan tangkai daun. Sedangkan pelepah dan daun talas dapat dimanfaatkan sebagai bahan pangan, obat maupun pembungkus makanan. Ba

Manfaat Ubi Dan Singkong

Gambar
Sumber Pangan — Kandungan Yang Terdapat Pada Umbi-umbian.  Umbi adalah organ tumbuhan yang mengalami perubahan ukuran dan bentuk (pembengkakan) sebagai akibat perubahan fungsinya. Perubahan ini berakibat pula pada perubahan anatominya. Organ yang membentuk umbi terutama batang, akar dan modifikasinya. Manfaat Umbi-umbian Hanya sedikit kelompok tumbuhan yang membentuk umbi dengan melibatkan daunnya. Umbi biasanya terbentuk tepat dibawah permukaan tanah, meskipun terbentuk pula jauh di dalam atau di atas permukaan tanah. Beberapa tanaman umbi- umbian dapat dimanfaatkan sebagai sumber makanan pokok. Umbi- umbian digunakan sebagai sumber makanan pokok karena memiliki kandungan karbohidrat dalam bentuk patinya yang tinggi dan juga memiliki kandungan serat yang tinggi. Akan tetapi pemanfaatan Umbi-umbian belum maksimal karena masih dianggap sebagai makanan tradisional yang kurang berkelas. Umbi- umbian yang umumnya banyak dibudidayakan adalah ubi, singkong, kentang, dan talas. J

Manfaat Beras Putih

Gambar
Sumber Pangan  — Kandungan Dan Manfaat Beras Putih.  Sebagai bahan pangan pokok bagi sekitar 90% penduduk Indonesia, beras putih menyumbang antara 40 sampai dengan 80% protein. Gabah tersusun dari 15 sampai dengan 30% kulit luar (sekam) 4 sampai dengan 5% kulit ari, 12 sampai dengan 14% bekatul, 65 sampai dengan 67% endosperma, dan 2 sampai dengan 3% lembaga. Lapisan bekatul paling banyak mengandung B1. Selain itu, bekatul juga mengandung protein, lemak, vitamin B2, dan niasin. Kandungan Dalam Beras Putih Endosperma merupakan bagian utama butir beras. Komposisi utamanya adalah pati, selain itu endosperma mengandung protein cukup banyak, serta selosa, vitamin dan mineral dalam jumlah kecil.  Dalam pengertian sehari- hari yang dimaksud beras adalah gabah yang bagian kulitnya sudah dibuang dengan cara digiling dan disosoh dengan menggunakan alat pengupas dan penggiling serta penyosoh. Gabah yang hanya terkupas bagian kulit luarnya, disebut beras pecah kulit. Tujuan penggilingan

Manfaat Beras Hitam

Gambar
Sumber Pangan  —  Kandungan Yang Terdapat Pada Beras Hitam.  Di Indonesia masyarakat lebih mengenal ketan hitam dibanding beras hitam, meskipun warnanya sama- sama hitam. Beras hitam berbeda dari ketan hitam, begitu pula dengan nutrisinya. Sifat dan teksturnya sama dengan beras biasa dibanding ketan. Beras ketan hitam bila dipotong melintang warnanya akan terlihat putih susu pada potongan beras tersebut, dan apabila di masak akan lengket seperti beras ketan. Kandungan Dalam Beras Hitam Sedangkan beras hitam apabila dipotong melintang akan terlihat berasnya berwarna jernih atau bening dan apabila dimasak akan terasa perak dibanding dengan beras biasa. Beras hitam memiliki segudang manfaat bagi kesehatan. Dalam sejarah beras ini di anggap sebagai makanan para raja. Di cina beras hitam pernah disebut sebagai beras terlarang. Dikarenakan pada masa itu yang boleh mengkonsumsi beras hitam hanya keluarga kerajaan. Dari segi rasa beras hitam sedikit perak bila dibandingkan dengan beras

Manfaat Beras Ketan

Gambar
Sumber Pangan — Kandungan Dan Manfaat Beras Ketan.  Beras ketan merupakan salah satu varietas padi yang termasuk dalam famili graminae. Butir beras sebagian besar terdiri dari zat pati sekitar 80- 85% yang terdapat dari endosperma yang tersusun dari granula-granula pati yang berukuran 3- 10 milimikron. Beras ketan juga mengandung vitamin, mineral dan air. Kandungan Pada Beras Ketan Komposisi kimiawi beras ketan terdiri dari : Karbohidrat 79,4% Protein 6,7% Lemak 0,7% Ca 0,012% Fe 0, 008% P 0, 148% Vit B 0, 0002% dan Air 0, 12%. Dari komposisi kimiawinya diketahui bahwa karbohidrat penyusun utama beras ketan adalah pati. Pati merupakan karbohidrat polimer glukosa yang mempunyai dua struktur yakni amilosa dan amilokpetin. Molekul amilosa merupakan rantai lurus yang masing- masing unit glukosanya dihubungkan oleh ikatan 1, 4 alpha glukosidik. Molekul yang panjang dengan rantai lurus ini membentuk Struktur Heliks (Meyer, 1973). Rantai lurus amilosa terdiri atas 100-

Hutan Mangrove Di Indonesia

Gambar
Ekosistem Pesisir — Hutan Mangrove.  Mangrove adalah sejenis pepohonan yang tumbuh di daerah pasangan surut dan dapat bertahan terhadap luapan yang biasanya berasal dari air yang mengandung garam. Tanaman mangrove ini tumbuh membentuk hutan lebat sepanjang pantai yang memungkinkan untuk ditumbuhi. Tanaman mangrove bisa jadi terlihat tidak indah bagi yang tidak menyukainya, tetapi tanaman ini sangat menarik untuk dipelajari. Tentunya juga tidak percuma bila menyelam di hadapan jejeran tanaman mangrove, tentunya saat air pasang. Seperti menyelam dalam lumpur, biasanya mendatangkan ilmu tentang kekayaan hidup ikan yang pastinya aneh dan unik. Hutan Mangrove Negara kita, Indonesia memiliki lahan hutan mangrove yang paling luas di dunia. Diperkirakan luas lahan hutan itu 42.000 km². Walaupun demikian, pembangunan daerah pantai telah menyebabkan bencana terhadap hutan mangrove di Indonesia, yang mungkin sudah hilang sekitar 50%. Bahkan pulau Jawa diperkirakan telah hilang 90% hu

Tumbuhan Laut Di Indonesia

Gambar
Padang Lamun — Habitat Penting Bagi Kehidupan Komunitas Ikan. Lamun adalah tumbuhan berbunga yang sudah sepenuhnya menyesuaikan diri hidup terbenam di dalam laut. Tumbuhan ini mempunyai beberapa sifat yang menungkinkannya hidup di lingkungan laut, yaitu mampu hidup di media air asin, mampu berfungsi normal dalam keadaan terbenam, mempunyai sistem perakaran jangkar yang berkembang biak, dan mampu melaksanakan penyerbukan dan daur generatif dalam keadaan terbenam. Padang Lamun Habitat Komunitas Ikan Lamun tumbuh subur terutama di daerah terbuka pasang surut dan perairan pantai yang dasarnya berupa lumpur, pasir, kerikil, dan patahan karang mati, dengan kedalaman sampai empat meter. Dalam perairan yang sangat jernih beberapa jenis lamun bahkan ditemukan tumbuh sampai kedalaman 8-15 meter dan 40 meter. Pertumbuhan lamun diduga sangat dipengaruhi oleh faktor-faktor internal seperti kondisi fisiologis dan metabolisme, serta faktor eksternal; seperti zat-zat hara dan tingkat kesu

Terumbu Karang Indonesia

Gambar
Laut Indonesia Kaya Akan Terumbu Karang — Terumbu Karang Menjadi Salah Satu Kekayaan Laut Yang Dapat  Dinikmati Oleh Manusia. Terumbu karang adalah gunung kalsium karbonat yang berada di bawah laut. Gunung ini terdiri atas karang, pasir karang, dan batu pasir padat. Tidak lama setelah mulai terbentuk, terumbu menjadi pondasi atau dasar bagi komunitas kehidupan laut yang dinamis dan amat beragam. Indahnya Terumbu Karang Indonesia Pada dasarnya ada tiga jenis terumbu karang yang masing-masing terbentuk berdasarkan topografi struktur di bawahannya. Karang atol tumbuh sebagai koloni karang di puncak gunung berapi bawah laut yang muncul dari dasar laut. Selama beberapa waktu, tumpukan kerangka karang meluas ke arah luar, bukannya ke atas karena sebagian besar spesies hewan karang yang hidup harus terendam air. Bentuknya seperti kue yang mengikuti bentuk puncak gunung api. Karena itulah atol yang terbentuk biasanya memiliki laguna di tengahnya (kaldera gunung api). Bentuk karang

Perairan Indonesia

Gambar
Indonesia Merupakan Negara Kepulauan Terbesar di Dunia — Wilayah Indonesia Terbentang 6˚  08' LU hingga 11˚  15' LS dan dari 94˚  45' BT hingga 141˚  05' BT.  Daratan Indonesia tersebar pada sekitar 17.500 pulau yang disatukan oleh laut yang sangat luas yaitu sekitar 5,8 juta km². Nusa Tenggara Barat, Pulau Lombok, Kota Mataram Panjang garis pantai yang mengelilingi daratan Indonesia sekitar 81.000 km, yang merupakan garis pantai tropis terpanjang kedua setelah kanada.  Secara geografis, kepulauan dan perairan Indonesia terletak diantara samudra Pasifik dan samudra Hindia, dan diantara benua Asia dan Australia, termasuk di dalamnya paparan Sunda dibagian barat, dan paparan Sahul dibagian timur. Wilayah pesisir dan lautan Indonesia memiliki keanekaragaman hayati tertinggi di dunia. Berbagai jenis makhluk hidup berkembang biak di wilayah pesisir dan laut Indonesia. Keanekaragaman hayati tersebut merupakan sesuatu yang biasa dinikmati, dipelajari, dan ditelit